HARTA KARUN EMAS DITEMUKAN DI MAKAM DINASTI MING


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming

Mahessa83-Para arkeolog berhasil menemukan sebuah makam dari Dinasti Ming di Nanjing, China. Pada makam tersebut ditemukan kerangka seorang wanita yang bernama Lady Mei bersama dengan harta emas berlian. 

Sebuah Kerajaan Kuno


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming

Epitaphs batu bertulis yang ditemukan di makam mengatakan bahwa ia meninggal pada tahun 1474 M pada usia 45 tahun. Para arkeolog juga menemukan artefak dari emas yang sangat fantastis bertahtakan batu permata. Gambar diatas menunjukkan sebuah jepit rambut emas dengan desain api yang berdiameter 112 cm (4,4 inci). Benda ini juga memiliki 6 safir dan 6 rubi pada lapisan luarnya dengan rubi besar di pusatnya.   

Perhiasan Kecantikan


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming

Tampilan sisi dari jepit rambut dengan desain api. Pin itu sendiri mempunyai panjang 12,3 cm (4,8 inci) dengan berat 115,4 gram (sekitar 4 ons).

Aneka Permata


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Kedua gelang emas yang ditemukan dimakam berdiameter sekitar 7 cm (2,8 inci). Gelang ini memiliki desain bunga dari batu permata campuran dari batu safir, rubi dan pirus.

Kotak Perhiasan


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Juga ditemukan kotak perhiasan dengan rantai emas yang dihiasi kelopak bunga teratai dan tujuh karakter yang ditulis dalam bahasa Sanskerta. Permata yang tersisa termasuk 4 safir, 5 rubi dan 1 pirus.

Kekayaan Yang Berlebihan


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Sebuah jepit rambut emas dalam bentuk krisan (tanaman berbunga) memiliki rubi yang besar ditengahnya serta campuran safir dan rubi kecil dikelopaknya berdiameter 11,7 cm (4,6 inci) dengan berat total 218,2 gram (7,5 ons).

Menakjubkan 


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Gambar ini menunjukkan 2 jepit rambut emas dengan cabang dan pola sulur. Jepit rambut disebelah kiri memiliki 3 safir, 3 rubi dan satu batu mata kucing.

Aksesoris Cantik


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Sebuah jepit rambut emas dengan desain tujuh kelopak bunga teratai dengan sebuah batu permata dari rubi di tengahnya.

Kecantikan Kuno


Harta Karun Emas Ditemukan Di Makam Dinasti Ming
Batu makam ini digali pada tahun 2008 oleh arkeolog dari museum Nanjing dan Jiangning District Museum kota Nanjing. Laporan mereka pada awalnya diterbitkan dalam bahasa China didalam jurnal Wenwu dan diterjemahkan kedalam bahasa Inggris dan diterbitkan dalam edisi terbaru jurnal Peninggalan Kebudayaan China.  Gambar diatas menunjukkan gambar hitam putih dari penampilan makam yang memiliki atap berkubah.      


Sumber: LiveScience



Views
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai topik artikel. Komentar yang tidak relevan dengan topik artikel akan terhapus.

Note: only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive

Bookmarking

Ikuti Facebook