10 HEWAN ANEH DAN UNIK YANG ANDA HARUS LIHAT SEKARANG

10 Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang  


Mahessa83 | Planet Bumi adalah rumah bagi lebih dari satu juta spesies yang berbeda. Mungkin telinga kita sudah sangat akrab dengan hewan Anjung, Kucing atau burung, Namun apakah Anda pernah mendengar Hewan Aneh Dan unik seperti ikan yang dapat mengubah jenis kelaminnya sendiri atau seekor kepiting yang dapat memanjat pohon? Hewan-hewan aneh dan unik dibawah ini memang benar-benar ada dan akan membuat kagum Anda jika melihatnya sekarang.

Berikut 10 Hewan Aneh Dan Unik Yang Harus Anda lihat Sekarang yang kami lansir dari laman wonderlist.com.

10. The Saiga Antelope

 Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Hewan Kijang Saiga memiliki hidung panjang yang menggantung dibawah mulutnya yang memberikan penampilannya sangat berbeda jika dibandingkan dengan anggota lain dari keluarga Kijang (Antelope). Di perkirakan bentuk hidung seperti ini dapat memfasilitasi untuk bernafas dengan mendinginkan udara panas selama berbulan-bulan pada musim panas dan pemanasan udara dingin selama berbulan-bulan pada musim dingin. Hewan Kijang Saiga dapat ditemukan di daerah gurun padang rumput Asia dan mengikuti pola migrasi musiman.

Selama migrasi, Kawanan Kijang Saiga datang bergerombol hingga ribuan ekor selama musim kawin yang berlangsung diawal musim dingin. Kijang Saiga jantan akan memanggil hingga 30 ekor Kijang Saiga betina selama musim kawan. Hewan hidup dengan memakan rumput, semak dan semak-semak. Jika ada Kijang Saiga jantan yang datang ke tempat sumber makanan, mereka akan bertarung habis-habisan sampai salah satunya ada yang mati. 

9. Kepiting Kelapa

 Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Hewan Raksasa Kepiting Kelapa yang memiliki ukuran tubuh hingga 1 meter dengan berat hampir mencapai 4 kilogram ini terus tumbuh dan memanjang hingga usia mereka dapat berumur 30 - 60 tahun. Kepiting Kelapa ini dapat ditemukan di pulau-pulau kecil di Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. 

Kepiting adalah salah satu Hewan Aneh dan Unik di Bumi yang hidup di liang bawah tanah yang ditutupi oleh serabut. Meskipun sebagian besar hidup mereka dihabiskan diatas tanah, Kepiting ini mampu memanjat pohon kelapa hingga setinggi 33 kaki hingga dapat mencakar kelapa dan menjatuhkannya ke tanah. Mereka juga dapat menahan sakit akibat terjatuh dari atas pohon kelapa setinggi 15 kaki.

Kepiting Kelapa dapat memakan buah-buahan seperti kelapa dan juga makan kepiting lainnya yang lebih kecil dan hewan lainnya yang mati di pinggir pantai. Meskipun kepiting ini sangat tangguh di darat namun kepiting ini akan cepat mati jika berada di dalam air dalam waktu 1 jam.

8. Burung Shoebill

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Burung Shoebill adalah hewan prasejarah yang hidup dirawa-rawa benua Afrika dari Sudan Selatan hingga utara Zambia. Burung Shoebill adalah salah satu Hewan Paling Aneh dan Unik yang ada di bumi. Hewan ini dapat tumbuh hingga 5 kaki dengan lebar sayap sekitar 8 kaki dan paruh tajam yang bisa mencapai 12 centimeter. Paruh tajam ini menjadikannya sangat mudah untuk mencari makan seperti ikan, katak, kura-kura atau anak buaya.

Burung ini hidup menyendiri dan dapat berinteraksi dengan temannya saat musim kawin dan membesarkan anak. Dia banyak menghabiskan waktunya dengan berdiam diri sambil menunggu mangsanya muncul. Setelah melihat mangsanya ia akan mendorong paruhnya untuk menangkap mangsanya dan menyebabkan ia dapat terjatuh ke dalam rawa. Diperlukan waktu 10 menit untuk ia dapat berdiri lagi dari permukaan rawa,

7. Naga Laut Berdaun

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Naga Laut Berdaun adalah Hewan Aneh Dan Unik Di Dunia yang hanya dapat ditemukan di wilayah selatan Australia yang membutuhkan air dingin sekitar 10-12 derajad celsius. Naga Laut Berdaun akan mendorong dirinya sendiri dengan dua sirip yang tembus yaitu satu dibagian belakang leher dan satunya lagi terletak didekat ekornya. Meskipun hewan ini seperti mengambang untuk sebagian besar hidupnya, hewan ini mampu berenang dengan kecepatan 150 meter per jam. 

Hewan Aneh dan Unik ini terancam punah akibat pencemaran air laut yang terjadi di selatan Australia.

6. Goblin Shark

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Hiu Purba Raksasa berhidung tidak seperti hiu sejenisnya yang pernah Anda lihat. Hiu Goblin jarang terlihat karena mereka hidup di laut dalam pada kedalaman 3.000 - 4.000ft jadi tidak banyak yang diketahui tentang hiu misterius ini. 

Seekor Hiu Goblin dapat tumbuh hingga 10 kaki dengan berat tubuh mencapai 450 pound. Ia memiliki kemampuan yang luar biasa dengan memanjangkan rahangnya dengan moncongnya yang berguna untuk menangkap mangsanya dengan gigi depannya yang tajam dan tipis. Sedangkan gigi belakang yang datar dan lebar berguna untuk menghancurkan cangkang dan tulang yang keras.

Makanan Hiu Goblin terdiri dari ikan laut, cumi-cumi gurita. Mengapa Hiu Goblin memiliki hidung panjang seperti moncong? Kita tidak tahu pasti, tetapi yang kita tahu hidung Hiu Goblin mengandung banyak pori sensor untuk mendeteksi arus listrik. Arus listrik hiu untuk mengetahui mangsa disekitarnya. karena memang sangat gelap dan sulit melihat di kedalaman laut.

5. Panda Ant

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Panda Ant juga dikenal sebagai "Euspinolia Militaris"  mereka sebenarnya spesies dari Tawon Yang Terancam punah. Hewan Aneh dan Unik Di Dunia ini ditemukan pada tahun 1938 di daerah pesisir Chili dan sejauh ini belum ada ditemukan di tempat lainnya. Mereka dapat bertelur hingga 2.000 butir per tahun tetapi hanya sebagian kecil saja yang mampu bertahan. Karena memiliki pola hitam dan purih yang unik membuat mereka menjadi sasaran empuk predator lainnya. 

Ketika dewasa ukuran semut ini dapat mencapai panjang 8 milimeter dan dapat hidup selama 2 tahun. Ini adalah salah satu hewan ajaib karena pada umumnya hidup rata-rata tawon dibawah 12 bulan. Untuk Panda Ant jantan sangat aktif pada malam hari sementara yang betina hanya berdiam diri saja. Betina memiliki sayap sementara yang jantan tidak memiliki sayap. 

Meskipun ukuran Panda Ant cukup kecil, namun sengatan mereka cukup kuat. Panda Ant membuat sakit hewan yang lebih besar seperti sapi hanya beberapa sengatan. 

4. Parrotfish

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Hewan Aneh dan Unik lainnya yang dapat Anda lihat adalah Parrotfish. Hewan ini dapat tumbuh hingga 1 - 4 kaki dan hidup selama 7 tahun. Hebatnya Parrotfish dapat merubah jenis kelamin mereka dalam beberapa kali sepanjang hidupnya sehingga Parrotfish dianggap sebagai hewan paling aneh dan unik di dunia oleh para peneliti, 

Parrotfish dapat ditemukan di luat tropis di seluruh dunia. Makanan mereka terdiri dari alga, terumbu karang dan juga ganggang. Setiap malam Parrotfish selalu mengeluarkan lendir dari atas kepalanya untuk menghasilkan struktur kepompong untuk membungkus dirinya sendiri. Hal ini diyakini bahwa selimut lendir dirancang untuk menyembunyikan aroma Parrotfish dari predator lain saat sedang tidur.

3. The Planthopper Nymph

 Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Sebelum mencapai usia dewasa, seekor wereng muda atau bisa juga disebut Wereng Nimfa akan menampilkan warna-warni serta optik seperti benang di belakangnya. The Planthopper Nymph adalah hewan yang tenang dan paling unik di dunia. Serat ini sangat luar biasa, terdiri dari zat lilin yang dikeluarkan dari perut Wereng Nimfa. Hal ini juga dapat membantu Wereng Nimfa untuk dapat melompat dari satu daun ke daun lainnya. Dengan bentuknya yang indah, hewan ini juga dapat melindungi dirinya dari predator lainnya. 

The Planthopper Nymph atau Wereng Nymfa dapat ditemukan di hutan hujan di seluruh dunia. Namun karena bentuk serangga ini bertubuh mungil yang tidak lebih besar dari debu, mereka sangat sulit untuk ditemukan dan di amati.

2. Glaucus Atlanticus (Blue Glaucus)

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Sayangnya mahluk ini bukan Pokemon di kehidupan nyata. Hewan ini adalah Siput Beracun yang sebagian besar hidupnya mengambang terbalik di laut. Hewan ini dapat mengapung dengan menelan gelombang udara dan menyimpannya dalam kantung khusus di tubuhnya. Dengan bantuan kakinya yang berotot ia mampu bertahan pada derasnya gelombang diatas permukaan laut. Hewan ini dapat Anda temukan di perairan Australia dan Afrika Selatan.

Seekor Glaucus Atlanticus mampu membunuh hewan yang lebih besar dari dirinya sendiri. The Blue Glaucus kebal terhadap sebagian besar racun dan mampu mengumpulkan racun dari mangsanya yang mengandung racun. Hewan ini dapat tumbuh hingga sepanjang 30 kaki.

1. Blob Fish

Hewan Aneh Dan Unik Yang Anda Harus Lihat Sekarang

Berbeda dengan sebagian besar spesies ikan, Ikan Blob merupakan salah satu Hewan Unik dan Aneh Di Dunia yang dapat Anda lihat dalam daftar kami. Ikan yang juga disebut dengan "Pysicchrolutes Marcidus" tidak memiliki kerangka, otot atau berenang dengan kandung kemih. Sebaliknya ikan ini berlendirseperti jeli daging. Karena bentuknya seperti jeli hewan ini lebih ringan dari pada air. 

Ikan Blob secara alami bisa melayang-layang di dasar laut tanpa mengeluarkan suara apapun. Mereka dapat ditemukan pada kedalaman 3.000 - 4.000 kaki dibawah permukaan laut Selandia Baru, Tasmania dan Australia. 

Nah itulah 10 Hewan Aneh Dan Unik yang dapat Anda lihat dalam daftar kami. Dunia ini memang penuh dengan mahluk-mahluk aneh dan unik yang keberadaanya masih banyak yang belum kita ketahui.  
Views
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai topik artikel. Komentar yang tidak relevan dengan topik artikel akan terhapus.

Note: only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive

Bookmarking

Ikuti Facebook