PAKAIAN MUMI OTZI MANUSIA ES BERUSIA 5.300 TAHUN TERUNGKAP

Pakaian Mumi Otzi Manusia Es Berusia 5.300 Tahun Terungkap 


Pakaian Mumi Otzi Manusia Es Berusia 5.300 Tahun Terungkap

Mahessa83 -Mumi Manusia Es berusia 5.300 tahun ditemukan membeku di Pegunungan Alpen Tyrolean di Austria. Mumi yang seluruh pakaiannya terbuat dari kulit binatang ini memberikan bukti baru bahwa kulit binatang telah digunakan oleh manusia sebagai bahan pakaian sejak zaman batu.

"Kami telah menemukan bahwa pakaian manusia es ini terdiri dari berbagai kulit binatang yang berbeda,"  kata Niall O' Sullivan, seorang calon Doktor Arkeologi dari Universitas College Dublin, Irlandia dan Peneliti di Institute Mumi dan Manusia Es di EURAC, Bolzano, Italia.

Temuan baru ini mengungkapkan lebih lanjut tentang salah satu mumi terbaik yang dapat dipelajari di dunia.

Mumi Manusia Es Paling Terkenal 


Otzi Iceman pertama kalinya ditemukan oleh seorang pejalanan kaki di Pegunungan Alpen Otztal disepanjang perbatasan antara Austra dengan Italia pada tahun 1991. Sejak saat itu tubuh yang masih terjaga dengan baik diteliti secara mendetail dari mulai pakaian, pekerjaanm, makanan terakhir, kebersihan mulut yang buruk hingga penyebab kematiannya. Analisis genetik pada tahun 2013 bahkan menemukan beberapa kerabat hidup manusia es ini.

Sebuah studi pada tahun 2008 menetapkan bahwa beberapa bulu dari pakaian kulit binatang Otzi berasal dari hewan peliharaan. Tetapi para peneliti belum bisa menentukan dengan tepat dari jenis kulit binatang apa pakaian ini dibuat.

Untuk menjawab pertanyaan itu, O'Sullivan dan rekan-rekannya berusaha untuk mengumpulkan data genetik dari pakaian Otzi ini.  Hal ini bisa menjadi tugas yang rumit karena seperti kulit mungkin telah diperlakukan dengan cara dikorek, dipanaskan atau terkena paparan asam lemak seperti yang kami lansir dari laman Scientific Reports. Kemudian peneliti yang menangani pakaian mungkin telah terkontaminsi dengan bakteri sementara pengeringan beku yang digunakan untuk melestarikan pakaian bisa lebih merusak materi genetik.

Dengan menggunakan teknologi modern, Teknik pengurutan generasi yang memperkuat pada helai sasaran tertentu dari DNA, Tim mampu mengindetifikasi spesies yang terkait dengan setiap potong pakaian.

Para peneliti menemukan bahwa mantel kulit yang dikenakan oleh Otzi ini setidaknya menggunakan empat kulit binatang yang berbeda dari dua spesies. Seperti kulit Domba dan Kambing. Sementara mantelnya yang lebih ringan terbuat dari kulit Domba. Celananya terbuat dari kulit Kambing yang mungkin jenis kulit dari hewan ini memberikan kekenyalan yang dibutuhkan saat berjalan. Sementara sepatu kulitnya di isi dengan rumput dengan menggunakan tali sepatu dari kulit Sapi Liar atau Auroch.    

Jenis pakaian yang dikenakan oleh Otzi Manusia Es ini sudah cukup hangat untuk daerah Pegunungan Alpine yang dingin, Karena sebagian pakaian telah di isi dengan rumput atau benda lainnya untuk menambah rasa hangat.

Sementara topi bulunya terbuat dari kulit Beruang Cokelat dan tabungnya terbuat dari Rusa Roe. Penemuan ini menunjukkan bahwa Otzi terperangkap atau sedang diburu.

Namun tanpa sejarah tertulis, Tidak ada cara yang pasti untuk mengetahui apakah Otzi terjebak oleh hewan-hewan buruannya atau kulit mereka untuk diperdagangkan atau apakah Otzi ini adalah seorang penjahit yang terampil atau Dia membeli pakaian jadi? entahlah.        


sumber:LiveScience
    
Views
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai topik artikel. Komentar yang tidak relevan dengan topik artikel akan terhapus.

Note: only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive

Bookmarking

Ikuti Facebook