GELANG EMAS KUNO CINA DITEMUKAN BERSAMA KERANGKA BERUSIA 1.500 TAHUN

Gelang Emas Kuno Cina Ditemukan Bersama Kerangka Berusia 1.500 Tahun  


Makam Farong dari Dinasti Wei

Mahessa83 -Sisa-sisa kerangka seorang wanita bernama Farong, Istri seorang Hakim di Cina yang dikuburkan bersama semua perhiasan indahnya pada 1.500 tahun yang lalu seperti Gelang Emas Kuno Cina bersama kalung dengan 5.000 manik-manik serta anting emas yang indah telah ditemukan oleh tim arkeolog disebuah makam kuno di Cina.

Makam yang ditemukan di kota Balong, Cina pada tahun 2011 itu yang berasal dari 1.500 tahun yang lalu atau beberapa dekade sebelum runtuhnya Dinasti Wei Utara pada tahun 534 AD.

Kalung Emas berusia 1500 tahun

"Di dalam makam terlihat kerangka bersandar pada sebuah bantal kapur  dan di dalam bantal terdapat dua batu bata  dengan pola tali," kata para arkeolog dari Datong Municipal Institute of Archaeology seperti yang tertulis dalam jurnal Chinese Cultural Relics.

Pada kerangka tersebut terlihat sosok wanita berambut keriting, mata cekung dan hidung mancung. memakai liontin dengan pola payet manik di leher dan bunga teratai terbalik yang diukir dibawah bahunya dengan kalung terbuat benang memegang manik-manik yang telah membusuk. 

Manik-manik berusia 1500 tahun

Anting-anting tersebut juga terbuat dari emas dengan desain hias butiran air mata yang dipadu dengan permata serta rantai emas dan ametis yang menjuntai di sisi wajah Farong.

Seperti diketahui bahwa dalam waktu beberapa terakhir ini, banyak Gelang Emas Kuno Cinaanting-anting emas telah digali dari makam masa Dinasti Wei, Namun makam yang digali sekarang ini memiliki bentuk yang sangat indah dari penemuan-penemuan sebelumnya.

Pada batu nisannya tertulis ditemukan tulisan "Han Farong, Istri Hakim Cui Zhen"    


sumber:DailyMail 

 
Views
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai topik artikel. Komentar yang tidak relevan dengan topik artikel akan terhapus.

Note: only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive

Bookmarking

Ikuti Facebook